Cara Sukses Belajar Matematika
- Review Kembali Pelajaran. Setelah sampai dirumah anda diharuskan untuk meriview kembali pejaran yang sudah anda pelajari, catat setiap pelajaran yang membingungkan, terutama tentang rumus-rumus, ini memudahkan anda untuk menanyakannya pada guru. Sebelum bertanya usahakan untuk mengingat-ingat penjelasan yang telah diajarkan guru disekolah.
- Membuat kumpulan rumus dan konsep penting. Sebagai pelajar yang ingin sukses anda diharuskan untuk mencatat setiap rumus penting kedalam buku saku yang memungkinkan anda untuk membawanya kemana-mana. Ini akan membantu anda dalam mengingat rumus-rumus matematka.
- Mengerjakan PR. Setiap Pr yang diberikan guru sempatkan waktu untuk mempelajrinya. Kita biasanya mengerjakan Pr matematika dengan melihat contah atau persamaan yang ada dalam buku catatan atau buku bacaan matematika, sekarang coba anda kerjakan soal tanpa melihat contoh yang ada pada catatan. Ini melatih anda untuk bisa mandiri dalam mmengerjakan soal-soal matematika, bukankah ketika ujian kita mengerjakan matekatikan tanpa melihat contoh.
- Banyak melatih soal-soal. Jangan hanya mengerjakan Pr saja, tetapi kerjakan soal matematka sebanyak mungkin. Makin banyak anda mengerjakan soal akan semakin lincah anda dalam menyelesaikan jawaban. Belajar matematika akan sangat efektif dengan latihan dan latihan dan latihan :)
- Belajar Kelompok. Manfaatkan waktu untuk belajar kelompok, bertukar pikiran sangat penting dalam menyelesaikan soal matematika, karena kita seringkali melihat masalah dari sudut pandang yang berbeda, sehingga akan memudahkan kita untuk mengetahui setiap jalan keluar dari setiap soal matematika.
Itulah beberapa Tips Sukses Belajar Matematika dirumah. Teruskan belajar dengan giat, buka terus kesempatan meraih masa depan yang gemilang. Ingat cerdas dan jenius adalah bisa diciptakan, bukan hanya dibawa dari lahir. Belajarlah karena dengan belajar anda sedang mengembangkan kecerdasan, dan kejeniusan anda.
0 Comment for "Cara Sukses Belajar Matematika "